SeulangaNews | Aceh Tengah – Ribuan massa dari berbagai jenjang usia dan kalangan masyarakat gayo memadati Mesjid Agung Rubama Aceh Tengah pada Minggu, 12 november 2023.
Dalam aksi solidaritas yang bertema “Dari Bumi Gayo Untuk Negeri Palestina”. Ribuan warga yang hadir berasal dari berbagai kalangan dan latar belakang, seperti halnya remaja, orang dewasa, hingga anak-anak yang berstatus pelajar usia dini turut antusias mengikuti tabligh akbar dan doa bersama sebagai bentuk keprihatinan masyarakat gayo terhadap kondisi palestina yang hingga kini tak kunjung terselesaikan.

Rahmadaini, salah seorang peserta aksi, mengatakan, “kami bersama – sama mengajak semua elemen lapisan masyarakat gayo untuk turut serta dalam memberikan dukungan serta doa untuk palestina, sehingga keadilan bagi rakyat palestina dapat segera terlaksana”.
“Kita harus selalu memohon pertolongan kepada ALLAh agar penderitaan saudara kita di palestina segera berakhir. Dan mengabarkan kekejaman zionis Israel kepada dunia”. tegasnya
Sebagai wujud solidaritas dan kepedulian terhadap saudara kita di palestina, ribuan massa merasa terpanggil untuk memberikan dukungan dengan segala bentuk yang ada. selain menggelar doa bersama, elemen massa aksi tersebut turut menggalang dana bantuan yang diperuntukkan sebagai donasi atas rasa kemanusiaan guna membantu dan meringankan korban konflik palestina. (Izah)