
Tembus 300 Peserta Talk Show dan Worshop Acara ini dihadiri oleh mahasiswa dan siswa SMA/SMK dan MAN dari Kota Banda Aceh dan Aceh Besar dengan menghadirkan narasumber Wakil Ketua Umum Yayasan Pembangunan Serambi Mekkah Teuku Rajashah Ratnawangsa, S.Sos dan Penulis buku Nasional Aditya, ST., serta dipandu oleh Wakil Dekan I Fakultas Teknik Maulinda, S.Si., M.Si.
Dekan Fakultas Teknik Dr. Ir. Elvitriana, M.Eng., sambutannya, mengucapkan Alhamdulillah sangat berbahagia dapat hadir dalam acara Talkshow dan Workshop pada hari ini. “Kami sangat bangga sekali dengan kehadiran Bapak Aditya dan Bapak Teuku Rajashah sebagai pemateri pada kegiatan hari ini”, ujar Dekan.
Dr. Elvitriana menyampaikan harapannya bahwa acara ini dapat memperluas wawasan mahasiswa dan siswa mengenai creativepreneur. “Pemateri kita ini keren, belajarnya sampai ke Jepang, jadi sangat ahli dalam topik ini. Saya harap adik-adik dapat ilmu dan wawasan baru terkait topik ini,” ungkapya.
Sementara itu, Ketua Prodi Teknik Komputer Munawir, ST., MT., menjelaskan bahwa di era digital yang semakin maju ini, kreativitas dan teknologi menjadi kunci utama untuk bersaing di berbagai bidang. Terlebih dalam dunia bisnis, kemampuan untuk berinovasi, menciptakan desain kreatif, hingga animasi 3D berbasis mobile telah membuka banyak peluang besar. “Mari kita jadikan kegiatan ini sebagai wadah untuk berbagi ide, memperluas wawasan, dan tentu saja, memperkuat langkah kita dalam mewujudkan karya yang tidak hanya inovatif tetapi juga memberikan dampak positif di masyarakat”, jelasnya.
Teuku Raja dalam pemaparannya, meminta para peserta untuk mengubah hobi bermain game menjadi karier profesional dalam e-sports memang bukan hal yang mudah, namun dengan dedikasi, keterampilan, dan pendekatan yang tepat, hal itu sangat mungkin terjadi. E-sports menawarkan peluang yang luas, tidak hanya sebagai pemain, tetapi juga di berbagai bidang lain yang terkait dengan industri ini.“Jika anda berkomitmen untuk berlatih dan berkembang, serta menjaga profesionalisme, e-sports bisa menjadi jalur karier yang memuaskan dan menguntungkan”, papar Ampon Raja sapaan femiliar Teuku Raja.
Sementara itu pemateri kedua Aditya menjelaskan tentang kreatifitas desain dan animasi 3 dimensi. “Melalui kreatifitas desain ini kita dapat membangun bisnis” pungkas Adit. Selain workshop dan talkshow sekaligus penanda tanganan MoA antara Fakultas Teknik USM dengan DreamARCH Animasion.
dan UCAPAN Khusus kepada Susmanto, S.Kom., M.Kom yang telah menjembatani program Workshop dan Talkshow ini berjalan dengan baik. serta tidak lupa terimakasih kepada Himpunan Teknik komputer beserta Tim yang telah bekerja keras untuk mensukseskan kegiatan tersebut.
Informasi acara talkshow dan worksop ini merupakan bagian dari kegiatan Festival Informasi Teknologi. FINTECH yang akan di selenggarakan pada tanggal 20 s/d 21 Nov 2024.