Aceh Tengah – Babinsa Koramil 02/Bebesen Sertu Muhadi bersama dengan warga turut serta dalam kegiatan mencangkul lahan kentang seluas 1 hektar yang dimiliki oleh Bapak Suparman Desa Binaan Kute Panang Kecamatan Kute Panang Kabupaten Aceh Tengah. Selasa, 11 Maret 2025.
Kegiatan ini bertujuan untuk membantu para petani dalam proses perawatan tanaman kentang, mulai dari penyiangan gulma, pemupukan, hingga pemantauan kesehatan tanaman.
Babinsa Sertu Muhadi menyampaikan bahwa keterlibatan TNI dalam sektor pertanian merupakan bentuk kepedulian terhadap masyarakat, terutama para petani yang menjadi tulang punggung ketahanan pangan.
“Kami hadir untuk mendukung para petani agar hasil panen lebih optimal. Selain membantu secara fisik, kami juga memberikan motivasi dan dorongan agar petani semakin semangat dalam mengelola lahan mereka,” ujarnya
Dalam Aksi ini bertujuan untuk mendukung program swasembada pangan di wilayah Desa kute panang, Dalam upaya memperkuat kemandirian pangan di tingkat lokal, Babinsa aktif terlibat dalam membantu petani setempat.
Dengan koordinasi yang baik antara Babinsa dan masyarakat, kegiatan mencangkul lahan kentang ini dapat dilaksanakan dengan lancar dan efisien, Keterlibatan saya sebagai Babinsa dalam kegiatan pertanian ini, merupakan wujud dari komitmen kami untuk mendukung swasembada pangan di wilayah Binaan.
Saya berharap dalam bekerja sama, kita dapat mencapai hasil yang lebih baik dan meningkatkan kesejahteraan petani serta masyarakat sekitar, Semoga hasil panen kentang kali ini dapat menjadi kontribusi yang signifikan dalam mencapai swasembada pangan di daerah kami.
Kegiatan seperti ini menunjukkan pentingnya peran aktif Babinsa dalam mendukung pembangunan di tingkat lokal serta memperkuat hubungan antara TNI AD (Angkatan Darat) dengan masyarakat. Diharapkan, upaya kolaboratif seperti ini akan terus berlanjut untuk meningkatkan ketahanan pangan dan kesejahteraan masyarakat di seluruh Indonesia.
Salah satu petani, agus, mengungkapkan rasa terima kasihnya atas bantuan yang diberikan. Menurutnya, kehadiran Babinsa dan warga yang ikut bergotong royong sangat membantu dalam meringankan beban pekerjaan di ladang.
“Kami sangat terbantu dengan kehadiran Babinsa dan warga lainnya. Dengan adanya kebersamaan ini, pekerjaan menjadi lebih ringan dan cepat selesai,” ujar agus
Kegiatan ini diharapkan dapat terus berlanjut sebagai bentuk sinergi antara TNI dan masyarakat dalam mendukung sektor pertanian demi meningkatkan kesejahteraan petani serta ketahanan pangan nasional.